
Kepala BNNK Way Kanan Dwi Nurmawaty, S.H. didampingi Kasubag Umum Nopizan Putra, S.Sos., M.M Menerima Kunjungan Kerja dan Koordinasi Perihal P4GN dari Kepala Rumah Tahanan Kelas IIB Kotabumi Mukhlisin Fardi, A.Md.IP.,S.H.,M.H bersama Kasubsi Pengelolaan Rutan Jayeng Supriyanto S.E
Dalam kesempatan ini Kepala Rumah Tahanan menyatakan bahwa akan selalu berkoordinasi dengan BNNK Way Kanan dalam rangka P4GN dilingkungan Rutan Kelas IIB Kotabumi Lampung Utara.
Selanjutnya Kepala BNN Kabupaten Way Kanan menyambut kunjungan Kepala Rumah Tahanan Kelas IIB Kotabumi Lampung Utara dan mengucapkan terimakasih kepada Kepala Rutan kabupaten Lampung Utara telah mendukung program P4GN di kabupaten Lampung Utara, sebab Narkoba adalah musuh bersama tentu untuk memeranginya dibutuhkan Kerjasama seluruh pihak untuk memerangi bahaya Narkoba di Kabupaten Way Kanan dan Lampung Utara.